Rangkuman pelajaran kelas 6
pelajaran 3


Pelajaran 3 : Kisah Abu Lahab, Abu Jahal dan Musailamah Al-Kazzab
- Abu Lahab
Abu Lahab masih keluarga dekat Nabi Muhammad (paman Nabi), karena dia adalah adik dari Abdullah, bapak Nabi Muhammad saw. Perangai Abu Lahab sangat buruk, bahkan dia-lah penghalang utama dakwah Rasulullah saw. Dia sangat kasar kepada Nabi Muhammad, bahkan sering sekali menyakiti hati dan fisik. Abu Lahab sangat benci terhadap dakwah Islam yang dibawa keponakannya sendiri. - Perilaku Abu Jahal
Abu Jahal seorang tokoh kaum kafir Quraisy yang sangat membenci Nabi Muhammad dan ajaran Islam. Abu Jahal juga paman Nabi Muhammad. Nama aslinya adalah Amr dan nama panggilannya adalah Abul Hakam. Sedangkan nama Abu Jahal adalah nama yang diberikan oleh kaum muslimin yang berarti si dungu. Sebab Abu Jahal sama sekali tidak dapat membedakan mana yang baik dan mana yang buruk. Abu Jahal menyuruh seluruh orang kafir Quraisy untuk waspada terhadap ajaran yang dibawa Nabi Muhammad, yaitu agama Islam. - Musailamah Al-Kacab
Musailamah Al-Kacab berasal dari Yamamah. Ia termasuk orang yang pandai menggubah syair. Dengan kepandaiannya mengarang syair itu, justru tidak menjadikan dia sadar diri. Tetapi justru berusaha untuk menandingi kehebatan Al-Qur’an.
Rasulullah saw. memberi julukan kepada Musailamah dengan gelar AlKacab artinya pembohong.
Musailamah Al-Kacab juga disebut nabi palsu, karena ia mengangkat dirinya sebagai nabi pada masa kekhalifahan Abu Bakar.
sumber foto : http://www.nu.or.id/post/read/48311/kisah-sahabat-dan-seekor-onta-dalam-hijrah-rasulullah
sumber materi : http://pustakamateri.web.id/rangkuman-pelajaran-agama-islam-kelas-6/-sd
Tidak ada komentar:
Posting Komentar